Muara Enim , KP /Mahadaya.co–Guna mengantisipasi dampak negatif terhadap kemajuan teknologi globalisasi serta dampak negatif dan bahaya pornografi maupun pengetahuan terapan tentang konsep internet sehat , Polres muara enim bersama dengan Diskominfo setempat melaksanakan sosialisasi internet sehat dan bahaya pornografi pada SMA negeri 1 Belimbing kabupaten muara enim ( Rabu ,13/9/2023)
Dalam keterangan pers yang disampaikan Kapolres muara enim , AKBP Andi Supriadi SH SIK MH melalui Kanit Perlindungan Perempuan Dan Anak , Aiptu Ridho Daryadi SH memaparkan bahaya serta ancaman sebagai efek negatif pornografi maupun efek terapan akses internet , terutama pada remaja dan lingkungan pendidikan .
” Akses internet dan kemudahan dalam membuka aplikasi maupun situs tertentu yang tidak sehat , tentunya akan memberikan dampak negatif termasuk ancaman bahaya pornografi serta penggunaan internet maupun dilingkungan pergaulan ataupun lingkungan pendidikan maupun konsep pengawasan perilaku atas terapan teknologi pada lingkungan sekolah ,” Sebut Kanit PPA Polres muara enim , Aiptu Ridho Daryadi SH .
Dijelaskan olehnya , Konsep pengawasan dan sikap proaktif baik dari orang tua maupun para pengajar di lingkungan sekolah agar memahami kecenderungan dini yang menyebabkan perubahan pola penggunaan dan efek negatif aplikasi internet maupun situs tertentu .
Diharapkan dengan pengawasan dan peran aktif di lingkungan sekolah akan meminimalisir kecenderungan penggunaan aplikasi tertentu serta membuka ruang komunikasi agar kemajuan teknologi informasi dapat diarahkan sebagai dukungan positif bagi dunia pendidikan .
Dalam kesempatan tersebut , SMA Negeri 1 Belimbing bersama Dinas Kominfo Sosialisasikan Internet Sehat Dan Bahaya Pornografi. Gejar kegiatan yang dihadiri oleh para siswa dan sisiwi SMA Negeri 1 Belimbing dan Dewan guru yang berjumlah sekitar 50-an oran .
Sebagai informasi , Pada tahun 2008 dan 2009, Indonesia berada pada urutan ke tiga dan beberapa negara di Asia setelah Vietnam, Kroasia dan beberapa negara eropa lainnya .
Fakta ini sungguh memprihatinkan karena internet hanya digunakan utuk mengakses sesuatu yang tidak bermanfaat dan merusak moral.
Beranjak dari hal demikian , Tujuan dari diadakannya sosialisasi adalah untuk mengajak para siswa dan siswi SMA Negeri 1 Belimbing agar menjadi ikut mengurangi bahkan menghilangkan diaksesnya situs-situs porno yang dapat merusak generasi muda, khususnya generasi muda Kabupaten Muara Enim .
Dalam kesempatan yang sama , Kepala SMA Negeri 1 Muara Enim Ibu Sri Lestari, S. Pd,.M.Pd menyebutkan upaya antisipatif dan penjelasan atas Undang-undang nomor 44 tahun 2008 di lingkungan sekolah .
” Pemerintah pun telah berupaya mengantisipasi masalah ini. Dari sisi hukum hal ini disikapi dengan diberlakukannya Undang-undang Nomor 44 Tahun 2008 tentang Pornografi. Sementara itu Kementrian Komunikasi dan Informatika mengembangkan program INSAN atau Internet sehat dan aman.
Untuk mendukung langkah ini, maka SMA Negeri 1 Belimbing berkerjasama dengan Dinas Kominfo Sosialisasikan Internet Sehat Dan Bahaya Pornografi, Polres Muara Enim Dan Kementrian Agama Kab Muara Enim ,” Tandas Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMA Negeri 1Belimbing Bpk Andi Tarzan, S. Pd .
Kegiatan yang diisi dengan dialog interaktif dengan para siswa juga diikuti oleh pengajar SMA negeri 1 belimbing kabupaten muara enim Sumatera Selatan (Marsidi)