Land Clearance Lahan Warga Karang Endah , Putuskan Kabel Optik Jalur KM 84 Kecamatan Lubai – Palembang

Muara Enim KP / Mahadaya co–, Diduga akibat kurangnya kehati- hatian operator excavator berjenis Kobelco berwarna Hijau dalam pengerjaan land clearance salah satu warga desa karang endah kecamatan gelumbang kabupaten muara enim Sumatera Selatan , Jalur internet dan penghubung kabel optik yang terletak di KM 84 Desa karang Endah kecamatan Gelumbang kabupaten muara enim Sumatera Selatan , Terputus dan sebabkan gangguan jaringan internet jalur Palembang ke pagar dewa kecamatan Lubai .

Kejadian yang bermula dari salah satu warga desa karang endah yang menggunakan alat berat jenis exavator Kobelco bermaksud land Clearance dan atau penggarapan lahan .

Pada saat penggalian akar kayu berjenis kayu pule dengan ukuran diameter lebih kurang 1,5 meter dan ketinggian akar sepanjang lebih kurang 3 meter menyebabkan kesulitan operator alat berat berjenis exavator tersebut hingga operator tersebut melakukan penggalian lebih dalam dan melebar dan menyebabkan penggalian tersebut memutuskan jalur kabel optik yang tertanam di bahu jalan .

” Sudah ada petugas jointer ( petugas teknisi penyambungan kabel optik ) termasuk penggalian jalur optik lebih kurang sekitar 7 meter dan akan segera dilakukan perbaikan atau penyambungan kembali ,” sebut salah satu petugas penyambungan kabel optik ketika dibincangi di lokasi kejadian .

Dilokasi kegiatan , Dodi Supriyadi , selaku Jointer ( Petugas penyambungan kembali) dari teknisi penyambungan PGN .com menyebutkan kerusakan yang diakibatkan oleh aktivitas land clearance .

” Terputusnya sistem jaringan internet dari Lubai menuju Palembang , termasuk jalur kabel optik yang dilewati oleh jalur tersebut ,” Jelas Dodi

Ditempat yang sama. , Kepala desa karang endah , Sorian , menanyakan aturan dan teknis pemasang kabel lintasan desa karang endah

” Dari team pemasangan awal pastinya sudah sesuai dengan teknis pengerjaan maupun titik dan jarak penggalian , ” Sebut Dodi ketika ditanya kades Sorian atas dugaan penggalian dan atau pemasangan kabel optik yang diduga termasuk dalam lahan warga .

Baca Juga:  Kejari Muara Enim Eksusi Pembayaran Uang Pengganti Perkara Penjualan Aset Pemda

Tampak dilokasi land Clearance , Petugas PGN.com masih melakukan penyambungan kembali dan diskusi juga diikuti oleh kepala desa karang endah , Sorian , dan pengurus atau perwakilan pihak pemilik lahan .

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *