Babinsa Koramil 404-03/Pendopo Sertu Hairul Bersama BPBD PALI Pemadaman Karhutla di Penukal Utara 

Penukal Utara KP/Mahadaya.co–Puluhan personil TNI AD dari Koramil 404-03/Pendopo dan juga BPBD Kabupaten PALI melakukan pemadaman beberapa titik api di desa Air itam Kecamatan Penukal Utara,Ahad 28/07/2024.

Menurut Sertu Hairul dari Babinsa Desa Raja Kecamatan Tanah abang berpartisipasi dalam pemadaman bersama hampir semua Babinsa dari Koramil 404-03/Pendopo ungkap Sertu Hairul.

Pemadaman kebakaran lahan terjadi kawasan rawa bergambut yang telah menyebar ke perkebunan warga jelas Sertu Hairul dari Kodim 0404/Muara enim ini

Dalam pemadaman tersebut personil Babinsa dari berbagai desa berpartisipasi ikut melakukan upaya pemadaman api dari lahan gambut sampai ke perkebunan dan lahan warga .

Sementara itu informasi tim di lapangan seperti di sampaikan Kepala Pelaksana BPBD Sumsel, M Iqbal Alisyahbana, Rabu (24/7/2024).pemadaman melalui jalur udara dilakukan dengan helikopter. Water bombing sudah dilakukan puluhan kali dengan empat helikopter. Namun sampai sore kondisi masih berasap ,pemadaman karhutla melalui water bombing itu terjadi di 8 daerah .

Pemadaman jalur udara dengan 140 kali water bombing juga dilakukan di beberapa titik Penukal Utara PALI. Kondisi masih berasap. seperti dikutif laman detikcom.(red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *